| 0 komentar ]

PIALA DUNIA - Kiper
Spanyol, Iker Casillas,
mengatakan, timnya akan
mewaspadai Swiss, saat
keduanya berhadapan di
penyisihan grup Piala Dunia 2010
Afrika Selatan, Selasa (15/6
/2010). Menurutnya, di Piala
Dunia, setiap tim memiliki
peluang yang sama untuk
sukses atau gagal.

Casillas kemudian menyebut
Jepang dan Paraguay telah
membuktikan bahwa tim tanpa
reputasi juga mampu
membungkam para favorit atau
tim kuat selama babak
penyisihan grup ini. Sementara
Jepang mengalahkan Kamerun,
Paraguay mampu menahan
imbang juara bertahan, Italia.

"Tak ada satu tim pun di sini.
Lihatlah Jepang yang
mengalahkan Kamerun atau
Paraguay yang menahan Italia.
Pertandingan itu ditentukan oleh
momen-momen spesifik
sehingga tak ada lawan yang
kecil," ungkap Casillas.

"Tim yang lebih kecil terus
tumbuh. Kami harus siap untuk
segalanya. Swiss bisa menjadi
lawan yang sangat berbahaya
seperti yang lain. Kami telah
disebut sebagai favorit dan kami
akan mencoba menampilkan
performa terbaik di lapangan.
Semua suka bermain melawan
Spanyol, jadi mereka akan
berada pada level terbaik
mereka," tambahnya.

0 komentar

Posting Komentar